Alam Riau

Portal Berita Riau

Receive all updates via Facebook. Just Click the Like Button Below

Powered By | Blog Gadgets Via Blogger Widgets

Akibat Assesment Pejabat Pemko Pekanbaru, 4 Satker Ajukan Mosi Tidak Percaya

RiauCitizen.com, Politik - Upaya Pemerintah kota Pekanbaru mencari pejabat yang berkompeten untuk menduduki jabatan-jabatan strategis rentan terjadinya konflik di internal satker itu sendiri. Pasalnya setiap peserta yang telah memenuhi persyaratan boleh untuk melamar jabatan yang dipimpin oleh atasannya saat ini.


Sehingga ada timbul rasa persaingan yang tidak sehat, senioritas dan sebagainya. Sejauh ini sudah ada beberapa satuan kerja yang bawahannya tidak harmonis lagi dengan atasannya akibat dilakukannya seleksi jabatan tinggi pratama ini.


Sampai-sampai seorang kadis (kepala dinas) mengucapkan bahwa di Satuan Kerja yang ‎dia pimpin saat ini memiliki dua kepala dinas.


"Soal itu ya, coba tanya pada kadis satu lagi," ungkapnya seraya tersenyum kepada wartawan, Selasa (14/04/2015).


Bukan hanya itu saja, potensi munculnya mosi tidak percaya bawahan kepada atasan jilid dua sangat besar terjadi. Akibat diadakannya seleksi jabatan tinggi pratama ini. Sedikitnya ada empat Satuan Kerja yang berpotensi mengikuti jejak suram Badan Kesatuan Pembangunan dan Politik (Kesbangpol).


"Berdasarkan laporan, sedikitnya ada empat Satker yang telah melaporkan Mosi tidak percaya ini, namun tidak sampai mengeruak ke publik," ungkap Asisten I Sekdako Pekanbaru kepada wartawan.


Dikatakannya,‎ berhubung seleksi jabatan tinggi pratama ini adalah yang perdana di kota Pekanbaru, dirinya berharap jangan dibesar-besarkan sisi negatifnya. Tapi ambillah sisi positifnya.


"Atasan seharusnya jangan merasa‎ tersaingi, tapi berbesar hati dan bersyukurlah karena jabatan adalah amanah bukan hak milik sewaktu-waktu bisa hilang. Sementara bawahan jangan merasa besar kepala dan menganggap dirinya sudah selevel dengan atasannya. Intinya jalin komunikasi dan hubungan baik," ujarnya.


Perlu diingat, pemimpinan yang baik itu adalah bangga atas apa yang diraih oleh bawahannya, bukan merasa dilangkahi.Ketika disinggung satker-satker yang bermasalah tersebut, M Noer enggan membeberkan hal tersebut sembari berharap seluruh masalah internal bisa diatasi.(rtc/iza)

Bagikan :
+
Previous
Next Post »
0 Komentar untuk "Akibat Assesment Pejabat Pemko Pekanbaru, 4 Satker Ajukan Mosi Tidak Percaya"

 
Copyright © 2015 Alam Riau - All Rights Reserved
Back To Top