Alam Riau

Portal Berita Riau

Receive all updates via Facebook. Just Click the Like Button Below

Powered By | Blog Gadgets Via Blogger Widgets

MTsN Lipat Kain Bertekad Raih Adiwiyata Provinsi dan Nasional

RiauCitizen.com, Kampar - Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Lipat Kain Kecamatan Kampar Kiri merupakan salah satu sekolah favorit di Kecamatan Kampar Kiri Kabupaten Kampar. Berbagai prestasi telah ditorehkan sekolah ini baik tingkat Kabupaten Kampar maupun Provinsi Riau.


Kini, MTsN Lipat Kain bertekad dan berupaya untuk meraih prediket sekolah Adiwiyata Provinsi dan Nasional. Belum lama ini MTsN Lipat Kain sudah meraih Adiwiyata Kabupaten Kampar dan direkomendasikan untuk mengikuti lomba Adiwiyata Provinsi dan Nasional.


Untuk mewujudkan MTsN Lipat Kain sebagai sekolah Adiwiyata Provinsi dan Nasional, maka berbagai langkah dan upaya telah dilakukan oleh pihak sekolah. Salah satunya cara yang dilakukan adalah dengan melibatkan seluruh pihak terkait seperti guru, siswa, komite, masyarakat setempat dan alumni.


Seperti yang dilakukan MTsN Lipat Kain, pada Sabtu (4/4) pagi, dimana pihak sekolah mengundang alumni dan masyarakat untuk melakukan penanaman pohon di lingkungan sekolah. Salah seorang alumni MTsN Lipat Kain yang hadir yakni, Anggota DPRD Kabupaten Kampar Repol, SAg yang telah tiga periode duduk sebagai anggota DPRD Kabupaten Kampar.


Pada saat penanaman pohon itu dihadiri lebih dari 400 orang siswa, guru, masyarakat komite dan alumni. Repol ikut menyumbangkan dan menanam langsung pohon lengkeng dan mangga.


Kepala sekolah MTsN Lipat Kain Martinus, SAg, MA pada kesempatan tersebut menyampaikan bahwa untuk mewujudkan sekolah Adiwiyata yang bersih, hijau, rapi dan berwawasan lingkungan, tidak bisa hanya dilakukan oleh pihak sekolah, tapi perlu dukungan dan partisipasi aktif masyarakat. Oleh sebab itu mereka melibatkan komite, masyarakat setempat dan alumni untuk mewujudkan sekolah Adiwiyata dimaksud.


Untuk internal, Martinus yang pernah menjadi Kepala Sekolah MA (Madrasah Aliyah) Plus Sungai TonangKecamatan Kampar Utara, sudah mengajak sejak awal bagaimana siswa dan guru bisa menjaga kebersihan lingkungan sekolah sekaligus menghijauhkan sekolah. Siswa juga dididik agar bisa memberdayakan (mendaur ulang) sampah-sampah yang ada. Kantin sekolah tidak diperkenankan menjual minuman yang menghasilkan sampah plastik atau yang menghasilkan sampah yang tidak bisa terurai.


Siswa dilatih untuk mendaur ulang sampah, seperti kertas, plastik dan sampah lainnya yang dijadikan kerajinan tangan yang bermanfaat termasuk membuat kompos. Saat ini siswa sudah bisa membuatt kompos, alat kerajinan tangan seperti keranjang, vas bunga, hiasan dinding dan sebagainya.


Tidak itu saja untuk keindahan sekolah, saat ini sekolah juga sudah membangun taman yang sekaligus berfungsi sebagai kolam ikan. Dimana air kolam dan taman ini bersumber dari air wuduk siswa sehingga siklus air kolam juga terjaga. ”Kami bergotong royong untuk meraih Adiwiyata, dan mudah-mudaha kegiatan yang kita lakukan hari ini, semakin memudahkan sekolah untuk meraih Adiwiyata Provinsi dan Nasional,” ujar Martinus.


Kemudian kata Martinus mengingat Adiwiyata ini tidak hanya bisa diraih oleh usaha sekolah semata tapi perlu partisipasi dan dukungan masyarakat, maka pihak sekolah berharap dukungan dan partipasi masyarakat dan alumni. “Kami tentu butuh dukungan dari masyarakat, alumni dan komite untuk mewujudkan sekolah Adiwiyata ini,” ujar Martinus.


Ia yakin apa yang dicita-citakan sekolah untuk meraih Adiwiyata Provinsi dan Nasional akan tercapai, mengingat tingkat keaktifan siswa, guru dan partisapsi masyarakat, alumni dan komite cukup tinggi. “Kita yakin dengan kebersamaan, sekolah Adiwiyata Provinsi dan Nasional akan diraih,” yakin Martinus yang juga Kabid Pendidikan MUI (Majelis Ulama Indonesia) Kabupaten Kampar dan Wakil Sekretaris Firum Komunikasi Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Kampar.


Sementara itu Repol SAg pada kesempatan itu memberikan motivasi dan semangat kepada siswa untuk terus giat belajar. Sudah banyak alumni MTsN Lipat Kain yang sukses diberbagai bidang baik di lembaga DPRD, birokrat, pengusaha dan guru. Ia mengingatkan agar siswa yang sekolah di MTs jangan merasa minder karena justru sekolah di Madrasah memiliki banyak kelebihan, terutama siswa terlatih berdakwah dan berinteraksi dengan orang banyak.


Ia mengingat siswa bahwa tantangan kedepan semakin berat. “Bukan saatnya siswa kini berleha-leha, raih prestasi dan kejar cita-cita, manfaatkan waktu dengan sebaik mungkin, kinilah saatnya untuk belajar dan mengejar cita-cita,” ajak Repol.(kim)

Bagikan :
+
Previous
Next Post »
0 Komentar untuk "MTsN Lipat Kain Bertekad Raih Adiwiyata Provinsi dan Nasional"

 
Copyright © 2015 Alam Riau - All Rights Reserved
Back To Top