RiauCitizen.com, Pekanbaru - Kabid Penyelenggara Haji dan Umrah Kantor Wilayah Kementrian Agama Provinsi Riau HM A Aziz Senin (16/3/15) memperingatkan keberadaan travel abal-abal yang menipu jemaah yang ingin melaksanakan haji dan umrah, (baca juga:
Polresta Pekanbaru Diadukan ke Ombudsman
Karena menurutnya, di Riau hanya ada 17 travel yang menjadi penyelenggara haji dan umrah. 17 travel itu resmi terdaftar di Kanwildepag Riau.
Ke-17 travel itu adalah 3 travel penyenggara haji khusus dan umrah. 14 lainnya hanya menjadi penyelenggara umrah. 3 travel penyelenggara haji khusus dan umrah itu adalah PT Muhibah Mulia Wisata, PT Sela Express Tour dan PT Panji Kencana Murni," terangnya.
14 travel penyelenggara umrah yang memiliki ijin resmi di Riau adalah PT Silver Silk Tour, PT Musafir Tour, PT Labaika Tour, PDA Tiga Maaya dan Nurrahmadhan Wisata.
Juga PT Intan Salsabila, PT Patuna Mekar Jaya, JP Madania, PT Talbiah Bina Seksama, PT Safa Insan Armani, PT Krakatau Citra Indonesia, PT Arisalah Bina Insani Tour, PT As-Salam dan PT Sirotol Jannah.
"Jemaah diharapkan berhati-hati dalam mengikuti umrah ataupun haji khusus di luar travel yang sudah memiliki ijin resmi dari Kanwildepag Riau. Karena di luar nama-nama itu, tidak ada jaminan dari pemerintah jika terjadi penipuan," kata Aziz.
Jika warga menemukan penyelenggara haji dan umrah diluar 17 travel yang terdaftar di Kanwildepag Riau, diharapkan segera melaporkan ke Kanwildepag atau kepolisian setempat.
Editor Miardi
Sumber : RiauTerkini.
0 Komentar untuk "Hanya 17 Travel Penyelenggara Haji dan Umrah yang Terdaftar Resmi di Kanwildepag Riau"