Alam Riau

Portal Berita Riau

Receive all updates via Facebook. Just Click the Like Button Below

Powered By | Blog Gadgets Via Blogger Widgets

Inilah Masjid di Aceh yang Dibangun dari Batu Giok

RiauCitizen.com, Nasional - Boleh jadi ini pertama di dunia. Sebuah masjid di Nagan Raya, Aceh, akan dibangun dari batu giok. Masjid Agung Baitul A’la itu akanmenggunakan material batu Giok yang diambil di kawasan Beutong. Luas areal pengambilan batu giok untuk pembangunan masjid itu tersebar di areal seluas 4.000 hektare. “Pembangunan masjid menggunakan material batu giok ini diharapkan menjadi ikon Nagan Raya,” kata Bupati Nagan Raya, Zulkarnaini kepada wartawan beberapa hari yang lalu.


Menurut dia, material batu giok untuk material masjid itu diambil di luar areal hutan lindung agar tak merusak lingkungan. Sebelumnya, pemerintah setempat memberlakukan moratorium pengambilan batu giok pada 5 Februari lalu hingga 8 Maret 2015. Penghentian sementara itu dilakukan lantaran pengambilan batu giok tak terkendali sehingga areal hutan di kawasan itu rusak parah.


Pembangunan masjid itu dimulai pada tahun ini. Pemerintah kabupaten setempat telah menyiapkan lahan seluas 15 hektare untuk mengolah bongkahan giok menjadi 37.000 keping batu berkukuran 60 x 60 centimeter. Pengerjaaan ini akan dilakukan oleh investor dari Jakarta. Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Nagan Raya, Teuku Raja Keumangan MH berharap paling lambat akhir April 2015 seluruh peralatan yang dibutuhkan sudah tiba di lokasi.


Ia juga mengatakan lokasi pengambilan batu giok untuk masjid itu berada di kawasan hutan Beutong dan sama sekali tidak berada di areal hutan lindung. “Melainkan di lokasi hutan yang bisa dilakukan eksplorasi dan eksploitasi hasil alam,” ujarnya seperti dikutip koran lokal Serambi Indonesia, Jumat, 20 Maret 2015. (snc/six)

Bagikan :
+
Previous
Next Post »
0 Komentar untuk "Inilah Masjid di Aceh yang Dibangun dari Batu Giok"

 
Copyright © 2015 Alam Riau - All Rights Reserved
Back To Top