Alam Riau

Portal Berita Riau

Receive all updates via Facebook. Just Click the Like Button Below

Powered By | Blog Gadgets Via Blogger Widgets

Dihadang, Massa Aksi GERAK Bentrok

RiauCitizen.com, Kampar - Bentrokkan tak terelakkan terjadi saat puluhan mahasiswa dari Gerakan Rakyat Kampar (GERAK) melakukan aksi penghadangan terhadap iringan-iringan Bupati Kampar Jefri Noer bersama Investor dari Malaysia.(baca juga : GERAK Tuntut Jefry Noer Pertanggungjawabkan Perbuatannya).


Massa aksi yang mencoba menghadang terlihat baku hantam dengan aparat Satpol PP dan pihak Kepolisian Resort Kampar saat mengamankan iringan-iringan Bupati beserta rombongannya.


Rahmat, Koordinator Aksi GERAK mengungkapkan "kalau hari ini adalah bentuk pengkhianatan kepada rakyat Kampar yang mana lahan berdarah ini telah di klaim hanya untuk memperkaya diri sendiri dan mengharamkan Jefri Noer meletakkan batu pertama di lahan yang pernah menetaskan darah rakyat miskin yang dianiaya oleh Istri Bupati Kampar, Eva Yuliana.


Kami dari massa GERAK meminta Jefri Noer menjelaskan status lahan yang di klaim sebagai lahan miliknya.


Di tambahkannya hari ini kami dari masa GERAK akan meneteskan darah untuk meminta keadilan atas kekejaman dari Bupati Kampar. "kemana hati nurani rakyat Kampar dan kemana anggota DPRD kita saat rakyat sedang di jajah oleh pemimpinnya nya", ujarnya kembali.



Reporter Kimek

Bagikan :
+
Previous
Next Post »
0 Komentar untuk "Dihadang, Massa Aksi GERAK Bentrok"

 
Copyright © 2015 Alam Riau - All Rights Reserved
Back To Top