Alam Riau

Portal Berita Riau

Receive all updates via Facebook. Just Click the Like Button Below

Powered By | Blog Gadgets Via Blogger Widgets

Kini, Imigran di Pekanbaru Wajib Tempelkan ID Card di Dada

RiauCitizen.com, Pekanbaru - Sebanyak 555 imigran pencari suaka yang ada di Pekanbaru kini sudah dibekali dengan kartu identitas (ID Card). Kartu ini harus selalu mereka pakai di dada saat mereka bepergian, sehingga masyarakat akan lebih mudah mengenali serta memudahkan pengawasan dari petugas.


"Pemberian kartu pengenal tersebut untuk menertibkan dan menjaga keamanan di Kota Pekanbaru. Setiap pencari suaka yang berkeliaran harus memakai kartu identitasnya," ungkap Kepala kantor Imigrasi Pekanbaru melalui Kasi Wasdakim Zakari Selasa (3/2/2015).


Proses pemberian kartu pengenal tersebut dimulai sejak Januari. Dengan pemakaian kartu identitas, maka itu akan membatasi ruang gerak mereka.


Kantor Imigrasi Pekanbaru sendiri telah memberikan kartu identitas kepada imigran sebanyak 555 kartu pengenal yang berisikan nama serta alamat yang harus dipakai kemanapun mereka pergi.


Dari 555 kartu identitas, paling banyak berasal Afganistan yaitu 399 orang, Iran 9 orang, Irak 67 orang, Palestina 71, Pakistan 8 orang dan Siria 1 orang.


Saat ini para imigran ditempatkan di beberapa wisma di Pekanbaru, yakni Wisma Panel di Rumbai, Wisma Novi di Kampar, Wisma Satria di Jalan Tengku Cik Di Tiro, Wisma Coup di belakang Hotel Ratu Mayang Garden.(BertuahPos.com)

Bagikan :
+
Previous
Next Post »
0 Komentar untuk "Kini, Imigran di Pekanbaru Wajib Tempelkan ID Card di Dada"

 
Copyright © 2015 Alam Riau - All Rights Reserved
Back To Top